PIMPINAN PUSAT ‘AISYIYAH
‘AISYIYAH PUSAT

Dakwah 'Aisyiyah Adaptif Terhadap Kemajuan Teknologi

Dakwah 'Aisyiyah Adaptif Terhadap Kemajuan Teknologi

Rabu, 19 Januari 2022

"Bagaimana perempuan 'Aisyiyah meningkatkan kualitas kemampuannya menggunakan teknologi informasi, ini sebuah keniscayaan." Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) 'Aisyiyah, Siti Noordjannah Djohantini dalam Konsolidasi Pimpinan Wilayah dan Pimpinan Daerah 'Aisyiyah se Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Sumatera Selatan pada Jum'at (14/1/2022).

"Kehadiran 'Aisyiyah kita ini adalah kehadiran untuk ikut bertanggung jawab dalam kehidupan masyarakat bangsa Indonesia," ujar Noordjannah. Terlebih Indonesia yang besar ini disebut Noordjannah tengah dihadapkan pada tantangan yang luar biasa. "Indonesia yang besar ini juga bukan tanpa masalah, kita dihadapkan pada tantangan yang luar biasa, tantangan yang jika tidak hati-hati akan mencerai berai karena berbagai faktor," ujarnya. 

Oleh karena itu Noordjannah mengajak segenap warga 'Aisyiyah untuk memperkuat Indonesia ini salah satunya dengan menguatkan dakwah di komunitas. "Dakwah kita ini adalah ajakan untuk kebaikan, mencegah hal yg mudharat dan munkar, semua ini bisa dilakukan secara langsung dan dirasakan jika kita ada di bawah." 

Memperluas dakwah dan menguatkan dakwah amar ma'ruf nahi munkar di komunitas menurut Noordjannah dapat dilakukan dengan berbagai cara dan dengan mengikuti kemajuan jaman. Dengan memanfaatkan teknologi informasi, dakwah 'Aisyiyah akan semakin dipermudah tanpa menemui banyak hambatan. 

Disebut Noordjannah, warga 'Aisyiyah harus adaptif dan mengambil manfaat positif dari teknologi, bukan justru sebaliknya. "Pada era digital seperti ini, 'Aisyiyah yang masuk di abad kedua tidak boleh ketinggalan. Jadi sikap, cara berpikir, perilaku, tindakan kita harus adaptif terhadap itu, jangan adaptif pada medsos yang penuh hoax tapi adaptif pada perkembangan teknologi untuk kepentingan yang ma'ruf, kepentingan menebar nilai-nilai keagamaan, untuk menebar potensi perempuan Indonesia yang mampu mengikuti perkembangan jaman yang terus berkembang." (Suri)

“Dan hendaklah di antara kamu ada segolongan orang yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar. Dan mereka itulah orang-orang yang beruntung.”

(QS. Ali 'Imran: 104)

Jl. Menteng Raya No. 62, 10340, Jakarta Pusat Telp/Faks: 021-3918318
Jl. Gandaria I/1, Kebayoran Baru, 12140, Jakarta Selatan Telp/Faks: 021-7260492
Jl. KH. Ahmad Dahlan Nomor 32, 55161, Yogyakarta Telp/Fax: 0274-562171 | 0274-540009