PIMPINAN PUSAT ‘AISYIYAH
‘AISYIYAH PUSAT

Hadiri Peresmian Gedung Baru RSU 'Aisyiyah, Bupati Ponorogo Dorong 'Aisyiyah Bangun Hotel Syariah

Hadiri Peresmian Gedung Baru RSU 'Aisyiyah, Bupati Ponorogo Dorong 'Aisyiyah Bangun Hotel Syariah

Sabtu, 17 September 2022

Hadir di peresmian gedung baru Rumah Sakit Umum (RSU) 'Aisyiyah Ponorogo, Bupati Kabupaten Ponorogo, Sugiri Sancoko mendorong 'Aisyiyah untuk mendirikan hotel di Ponorogo.

"Mumpung para pengambil keputusan ada di sini, kami meminta agar 'Aisyiyah tidak hanya membuat Rumah Sakit tetapi juga membuat hotel syariah," ujar Sugiri yang disambut riuh hadirin.
 
Dorongan ini menurut Bupati yang akrab disapa Kang Giri ini bukan tanpa alasan. Ia mengaku sempat mendapatkan laporan bahwa hotel di Ponorogo tidak cukup menampung warga Muhammadiyah 'Aisyiyah yang menghadiri musyawarah yang berlokasi di Ponorogo. "Maka saya dorong bagaimana 'Aisyiyah membuat hotel syariah yang tanahnya kami sediakan dari tanah pemerintah, nanti tinggal pilih mau yang mana," ucap Kang Giri. Nanti untuk penggunaan tanahnya Bupati Ponorogo menawarkan dapat diatur dan didiskusikan dengan berbagai bentuk, misalkan bangun guna.
 
Peran-peran 'Aisyiyah Muhammadiyah yang turut membangun Ponorogo sangat diapreasisi oleh Sugiri. Hingga di akhir pidatonya ia menyebut "Pokoknya buat 'Aisyiyah, i love 'Aisyiyah, i love Muhammadiyah." (Suri)
 

“Dan hendaklah di antara kamu ada segolongan orang yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar. Dan mereka itulah orang-orang yang beruntung.”

(QS. Ali 'Imran: 104)

Jl. Menteng Raya No. 62, 10340, Jakarta Pusat Telp/Faks: 021-3918318
Jl. Gandaria I/1, Kebayoran Baru, 12140, Jakarta Selatan Telp/Faks: 021-7260492
Jl. KH. Ahmad Dahlan Nomor 32, 55161, Yogyakarta Telp/Fax: 0274-562171 | 0274-540009