PIMPINAN PUSAT ‘AISYIYAH
‘AISYIYAH PUSAT

PDA Seluma Resmikan TK ABA dan Memulai Pembangunan Gedung Dakwah ‘Aisyiyah

PDA Seluma Resmikan TK ABA dan Memulai Pembangunan Gedung Dakwah ‘Aisyiyah

Kamis, 30 Desember 2021

Selasa (28/12), Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Seluma meresmikan berdirinya TK ‘Aiyiyah Bustanul Athfal (TK ABA) Cahaya Seluma sekaligus melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Dakwah ‘Aisyiyah PDA Seluma yang berlokasi di Jalan Soekarno Hatta Pematang Aur, Kelurahan Talang Saling, Kecamatan Seluma. Peresmian dan peletakan batu pertama pembangunan ini dilakukan langsung oleh Bupati Seluma, Erwin Oktavian dan Istri, Herawati Erwin Oktavian yang juga merupakan Ketua Tim Penggerak PKK Seluma.

Bupati Seluma mengapresiasi berdirinya TK ABA ini yang tanah, gedung, dan perlengkapannya merupakan hibah dari Anggota DPD RI Dapil Bengkulu, Ahmad Kanedi untuk dunia pendidikan yang dipercayakan kepada ‘Aisyiyah. Erwin Oktavian juga menyebut bawa TK ABA Cahaya Seluma ini merupakan salah satu wujud kontribusi ‘Aisyiyah dalam memajukan Kabupaten Seluma. “Pendirian TK ABA Cahaya Seluma ini sekaligus mendukung terwujudnya Program Kabupaten Seluma menuju “ SELUMA ALAP “ sekaligus mendukung kolaborasi serta sinergi program antara pemerintah dan organisasi masyarakat.”

Surya Darma selaku Wakil Ketua PWA Bengkulu dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada ‘Aisyiyah oleh Ahmad Kanedi sekeluarga untuk mengelola Hibah ini. “Insya Allah kami akan memanfaat kan Hibah ini dengan sebaik baiknya dengan bertambahnya Amal Usaha PDA Seluma dan juga akan didirikannya Gedung Dakwah ‘Aisyiyah.” Ia berharap agar TK ABA dan gedung dakwah ini akan semakin menambah semangat ibu-ibu PDA Seluma untuk menguatkan dakwah mencerahkan umat. Surya Daema menyebut dalam 2 bulan ini kegiatan sudah dimulai dengan adanya TPQ yang diikuti 10 anak.

Ahmad Kanedi yang juga hadir langsung dalam acara ini berharap agar keberadaan TK ini bisa dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat untuk menitipkan putra putrinya bersekolah. Dalam kesempatan tersebut Ahmad Kanedi juga melakukan penyerahan Sertifikat Tanah kepada Ketua PDA Seluma, Heri Setianingsing.
Peresmian ini dihadiri juga oleh  Kepala kepala  SKPD, Ketua DPRD Seluma, Ketua MUI, Ketua KPU, dan juga ketua-ketua Organisasi Perempuan seperti Darma Wanita, BKMT serta masyarakat umum ditandai dengan pengguntingan pita oleh Ketua Tim Penggerak PKK Seluma, Herawati Erwin Oktavian. (SS/Suri)
 

“Dan hendaklah di antara kamu ada segolongan orang yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar. Dan mereka itulah orang-orang yang beruntung.”

(QS. Ali 'Imran: 104)

Jl. Menteng Raya No. 62, 10340, Jakarta Pusat Telp/Faks: 021-3918318
Jl. Gandaria I/1, Kebayoran Baru, 12140, Jakarta Selatan Telp/Faks: 021-7260492
Jl. KH. Ahmad Dahlan Nomor 32, 55161, Yogyakarta Telp/Fax: 0274-562171 | 0274-540009