Tingkatkan Gerak Dakwah Berkemajuan, PWA Lampung Gelar Pelatihan Muballighat
Lampung – Untuk meningkatkan gerak dakwahnya di era digital ini, Majelis Tabligh dan Ketarjihan Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Provinsi Lampung gelar melaksanakan Pelatihan Mubalighat ‘Aisyiyah pada Sabtu, (5/10/2024).
Materi yang diberikan dalam pelatihan ini antara lain Manhaj Gerakan dan Manhaj Tarjih Muhammadiyah, Manhaj Gerakan dan Manhaj Tarjih Muhammadiyah, Risalah Perempuan Berkemajuan, Manajemen Dakwah, Sosiologi Dakwah, Sosiologi Dakwah, Tabligh Digital, dan Dakwah Komunitas.
Rufaida Setyawati, dari Majelis Tabligh Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah menyampaikan bahwa pelatihan Muballighat penting dilakukan sehingga para Muballighat ‘Aisyiyah mampu memetakan tantangan dakwah digital dan memahami pilar digital. “Dengan mengetahui tantangan yang ada, para Muballighat dapat membuat konten planning atas perencanaan strategis, selain itu tentu saja membuat konten Tabligh Digital sesuai isu,” terang Rufaida.
“Pemahaman para Muballighat atas berbagai tantangan dan isu yang ada akan semakin memantabkan dakwah Islam Berkemajuan yang dilakukan oleh ‘Aisyiyah melalui Muabllighat yang berkualitas yang selalu siap bertabligh cerdas, bijak, penuh washatiyah berkemajuan yang mencerahkan di tengah masyarakat,” lanjut Rufaida.
Kegiatan ini mengundang Tim Fasilitator diantaranya, Dr. Fardarita, M.Pd sebagai Master Of Training (MOT), Dra. Nurhafifah sebagai Co. MOT, Ayunda Wulansari, S.H sebagai Sekretaris MOT, Dra. Hj. Gusmalina, M.Sos.I selaku Imam Training, Ely Kasim, S.E., Akt selaku Fasilitator Kelas, Siti Maisaroh, S.Ag. selaku Fasilitator Kelas, Khairani, S.Psi., M.Pd.I selaku Fasilitator Outbond/Observer, serta Dra. Nurhayati Wakhidah, M.Pd.I. Hj. Minarni, M.Pd. Endang Susilowati, A.Md. dan Hj. Zuraida, M.Pd. sebagai Anggota Fasilitator.
Selain pemaparan materi, peserta juga diajak untuk melakukan Qiyamullail, Tadarus Thaharatul Qulub. Acara ditutup dengan memberikan Post Test kepada para peserta, melakukan Evaluasi dan Rencana Tindak Lanjut.